Bupati Labuhanbatu Selatan H Edimin Melepas Jamaah Haji Kloter 2 Embarkasi Medan Bertempat di Asrama Haji Medan

Senin, 13-06-2022


Bupati Labuhanbatu Selatan H Edimin melepas jamaah haji kloter 2 Embarkasi Medan bertempat diasrama haji Medan, minggu (12/06/22).

Dalam sambutannya Bupati H Edimin mengharapkan agar seluruh jamaah haji yang tergabung dalam kloter 2 Sumatera Utara agar senantiasa menjaga kesehatan sehingga dapat melaksanakan segala rukun haji.

Lebih lanjut Bupati H Edimin berpesan kepada petugas haji yang ditunjuk agar senantiasa memperhatikan seluruh jamaah haji yang tergabung dalam kloter 2 sehingga rasa kebersamaan haji kloter 2 tetap dapat terbina dalam kesempurnaan ibadah haji.

Diakhir sambutannya Bupati H Edimin berharap dan berdoa kiranya seluruh jamaah berangkat dalam keadaan sehat dan kembali juga dalam keadaan sehat dengan tetap sejumlah 391 orang dengan menyandang gelar haji yang mabrur.

Kloter 2 Jamaah haji kabupaten labuhan atau selatan tergabung dengan 4 kabupaten lainnya yaitu Kabupaten Serdang Bedagai, kota Binjai, kabupaten Karo dan kota tebing tinggi yang berjumlah 391 orang jamaah.

Hadir dalam acara pemberangkatan haji tersebut kakanwil Kemenag Sumut, Kabid haji dan umroh kemenagsu, Wakil Bupati Labuhanbatu Selatan, pj Walikota Tebing Tinggi, Sekda Sergai, Sekda Binjai dan para Kakan Kemenag yang tergabung dalam kloter 2.